Bawa Nikmatnya Oleh-Oleh Samarinda Hanya Di Gerai Panglima
Durian...ehmmm
yummy. Siapa yang tidak tergoda buah legit dengan aroma khas menyengat ini.
sensasinya begitu pas jika dinikmati rame-rame. Buat yang nggak suka durian
kudapan berbahan durian yang sekarang lagi hits seperti dodol durian, selai
durian hingga roti durian bisa menjadi alternatif cemilan sehat.
Soal
jajanan, jika kita singgah di satu kota, rasanya tak lengkap jika kita belum
mengunjungi sentra oleh-oleh khas kota tersebut. Karena hanya dalam satu tempat
kita sudah bisa mendapatkan berbagai variant oleh-oleh dengan citra rasa
original. Salah satunya gerai oleh-oleh yang berada di Samarinda Kalimantan
Timur. Bagi anda yang sedang berada di kota Samarinda, atau anda sedang
berencana mengunjungi kota Samarinda, tak ada salahnya anda mampir ke Gerai
Panglima, tepatnya di Jalan Juanda No. 55a Samarinda.
Terus apa sih
istimewanya Gerai yang resmi di launching 2013 lalu ini? Berikut saya berikan
gambaran keunggulannya.
Brand Unggulan
Samarinda
Mengusung
visi Menjadi brand internasional spesialis
olahan Durian No. 1 di Dunia Roti Durian Panglima (RDP)
merupakan salah satu Brand unggulan dari Panglima Roqiiqu Group (PRG), sebuah
entitas bisnis yang dibangun dan dijalankan
sesuai value-value yang disepakati bersama berlandaskan etika & hukum-hukum
syariat Islam. Roti Durian Panglima sendiri adalah Durian Asli yang diolah
dalam bentuk aneka produk Bakery. Asli,Pertama & Berkualitas itulah tagline
Roti Durian Panglima saat ini dimana semua produk RDP berasal dari Durian Asli
dipadu bahan-bahan berkualitas lain dengan proses produksi yang higienis serta
pertama di Kaltim. Gerai Panglima juga menyediakan oleh-oleh makanan khas
Kalimantan Timur, antara lain permen gula gait, lempok durian, kue ilat sapi,
keripik Thing Kong, dan tak ketinggalan amplang, baik yang terbuat dari ikan
pipih, maupun ikan tenggiri. Di Gerai Panglima juga menyediakan produk bakery
baru, yaitu Khalifa Food yang
juga merupakan bagian dari Panglima Roqiiqu Group (PRG), sama halnya Roti
Durian Panglima. PRG berkomitmen menyediakan berbagai macam produk makanan dan
bakery halal serta berkualitas, yang tentunya sangat cocok dijadikan sebagai
bingkisan atau oleh-oleh untuk orang-orang tercinta dengan harga yang
terjangkau.
Kenyamanan dan Keramahan
Tidak
Kenyamanan dan keramahan menjadi modal utama untuk menarik konsumen. Gerai yang telah ada sejak 2013 ini menyajikan
desain ruang dengan memberikan desain ruang yang luas mulai dari tempat parkir
hingga gallery oleh-oleh yang akan membuat anda nyaman memilih produk-produk
unggulan. Selain keramahan mas-masnya yang akan menyambut anda
bak seorang raja. Soal harga tak perlu khawatir. Dengan kualitas bahan nomor
satu pelanggan akan dimanjakan sensasi Nendangnya
Durian Asli dalam Lembutnya Roti berkualitas tinggi.
Indonesia Marketeers Festival 2014
garapan Markplus Inc di Ballroom Swiss Bellhotel Balcony Balikpapan, 10 Juni
lalu, menganugerahkan penghargaan kepada Nugrohadi Yuwono sebagai Marketeers of
The Year 2014 untuk kategori Consumer Goods, atas kiat dan usaha
kerasnya mengembangkan RDP itu.
Leave a Comment